dprd-tasikmalayakota.go.id, BERITA – Ketua dan Anggota Bapemperda DPRD Kota Tasikmalaya menggelar pertemuan dengan Pimpinan DPRD dan Pimpinan Komisi DPRD terkait Rapat Koordinasi Penyusunan Program Pembentukan Peraturan Daerah Tahun 2023 pukul 19.00 WIB di Ruang Rapat Paripurna.
Dodo Rosada SH. MH selaku Ketua Badan Pembentukan Peraturan Daerah DPRD Kota Tasikmalaya memimpin rapat koordinasi tersebut dengan di dampingi oleh anggota Bapemperda lainnya. Tampak hadir Wakil Ketua DPRD Kota Tasikmalaya Muslim, S.Sos,. M.Si, Ketua dan Sekretaris Komisi III, Ketua Komisi I, Wakil Ketua IV, Sekretaris DPRD beserta jajarannya.
Menurut Ketua Bapemperda bahwa pertemuan ini selain sebagai silaturahmi juga membahas tentang Propemperda yang merupakan suatu instrumen perencanaan program yang harus di susun terencana, terpadu dan sistematis. Apalagi, tahapan-tahapan dalam pembentukan sebuah Peraturan Daerah itu tidaklah singkat mulai dari pembentukan tim ahli dan kajian naskah akademik, lalu pembahasan materi, dan finalisasi oleh Gubernur, maka harus sesegera mungkin diusulkan. Dengan harapan adanya koordinasi dalam Propemperda Kota Tasikmalaya dapat segera dirasakan manfaatnya bagi masyarakat luas di Kota Tasikmalaya ini.
Foto Kegiatan :