dprd-tasikmalayakota.go.id, BERITA – Ketua DPRD Kota Tasikmalaya H. Aslim, S.H dan Wakil Ketua DPRD Kota Tasikmalaya H. Agus Wahyudin, S.H., M.H menghadiri kunjugan kerja dan tatap muka Dewan Pertimbangan Presiden Republik Indonesia Dr. H. Agung Laksono dengan Pemerintah Kota Tasikmalaya. Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Bale Kota Tasikmalaya ini dihadiri oleh Wali Kota Tasikmalaya Drs. H. Muhammad Yusuf, Sekretaris Daerah Kota Tasikmalaya H. Ivan Dicksan Hasanuddin, M.Si , Sekretaris Anggota Dewan Pertimbangan Presiden Republik Indonesia, Unsur Forkopimda, dan Pimpinan Kepala OPD. Senin (24/01/2022)

Di dalam sambutanya Dr. H. Agung Laksono mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kota Tasikmalaya yang telah menyambutnya beserta rombongan dengan sangat baik. Ketua DPRD Kota Tasikmalaya mengatakan bahwa dengan hadirnya Dewan Pertimbangan Presiden Republik Indonesia Insya Allah akan membawa keberkahan bagi masyarakat Kota Tasikmalaya, serta beliau berharap usulan-usulan yang telah disampaikan Pemerintah Kota Tasikmalaya ada yang dijadikan prioritas untuk disampaikan kepada Presiden Republik Indonesia sehingga julukan Tasikmalaya sebagai Mutiara dari Priangan Timur bukan hanya slogan saja. Pada akhir kegiatan dilaksanakan sesi foto bersama beserta pemberian cendramata dari Pemerintah Kota Tasikmalaya kepada Dr. H. Agung Laksono.

Foto Kegiatan :