dprd-tasikmalayakota.go.id, BERITA – Ketua Komisi I Drs. H. Ate Tachjan didampingi Anggota Komisi IV H. Dayat Mustopa, S.IP menerima Kunjungan Kerja Pimpinan DPRD Kabupaten Kuningan, bertempat di Ruang Rapat Pimpinan DPRD Kota Tasikmalaya pada (29/7/2022).
Adapun maksud dan tujuan dari kunjungan kerja tersebut untuk berbagi informasi mengenai Status Kepegawaian Honorer setelah terbitnya SE Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor B/185/M pada 2/3/2022 tentang status kepegawaian di Lingkungan Pemerintah Pusat dan Daerah.
Pada pertemuan tersebut pihak DPRD Kota Tasikmalaya juga turut menghadirkan Kepala Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya Dr. Uus Sapangat dan pihak BKPSDM Kota Tasikmalaya, kegiatan tersebut ditutup dengan sesi penyerahan cinderamata dan foto bersama.
Foto Kegiatan :